![]() 6
Jika air sungai Ciliwung meningkat maka sebagian besar warga
Kampung Pulo yang ada di dataran rendah akan terkena banjir, namun warga
tetap memilih untuk tinggal di Kampung Pulo. Keinginan warga yang ingin terus
tinggal di Kampung Pulo tidak ditunjang dengan sikap mereka yang merawat
lingkungan, sehingga lingkungan tempat tinggal mereka menjadi kumuh dan
jorok.
.
Warga tetap bertahan di Kampung Pulo karena lokasi Kampung Pulo
yang cukup strategis, di sekitar kawasan ini sudah cukup tersedia sarana dan
prasarana penunjang diantaranya rumah sakit Premier Jatinegara, rumah sakit
ibu dan anak Hermina, pasar Meester (Jatinegara), stasiun Jatinegara, terminal
Kampung Melayu, berbagai tempat ibadah, dan sekolah juga telah tersedia di
kawasan sekitar Kampung Pulo.
Kunci utama kenyamanan warga tinggal yaitu dari segi ekonomi, banyak
warga yang bekerja sebagai pelayan toko atau pedagang di pasar Meester, ada
juga yang membuka industri kecil di rumah mereka. Segi ekonomi inilah yang
membuat sulitnya warga untuk dipindahkan atau dialokasikan ke tempat lain.
Gambar 1.4 Sekilas pemukiman padat Kampung Pulo
|