11
Dalam artian
yang
lebih
luas,
Geogafis
merupakan
ilmu
pengetahuan
yang
memperlajari tentang permukaan bumi, penduduk serta hubungan timbal balik antar
keduanya.
2.6
Sistem Informasi Geogafis
2.6.1 Pengertian Sistem Informasi Geogafis
Menurut
ESRI
tahun
1990,
Sistem
Informasi
Geogafis
adalah
kumpulan
yang
terorganisir dari perangkat keras komputer, perangkat lunak, data Geogafis dan personil
yang dirancang secara efisien untuk memperoleh,
menyimpan,
mengubah,
memanipulasi
dan menampilkan semua bentuk informasi yang berkaitan dengan Geogafis.
Menurut Bernhardsen (1992), Sistem Informasi Geogafis adalah sistem komputer
yang digunakan
untuk
memanipulasi data Geogafis. Sistem ini diimplementasikan
dengan perangkat keras dan perangkat lunak komputer yang berfungsi untuk akuisisi dan
verifikasi data, kompilasi data, penyimpanan data, perubahan dan pembaharuan data,
manajemen
dan
pertukaran
data,
manipulasi
data, pemanggilan dan persentasi data dan
analisa data.
Sedangkan menurut Prahasta (2005, P49) sistem informasi Geogafis merupakan
suatu kesatuan formal yang terdiri dari berbagai sumber daya fisik dan logika yang
berkenaan dengan objek-objek yang terdapat di permukaan bumi.
Jadi Sistem
Informasi Geogafis merupakan kumpulan data Geogafis (spasial) dan
data dokumen (non-spasial) yang terorganisir dan dapat dimanipulasi.
|