12
4.
Additional Hardware Costs
Untuk menyimpan DBMS dan database diperlukan tempat
penyimpanan sehingga membuat ada tambahan biaya untuk itu.
5.
Cost of Conversion
Biaya ini digunakan untuk pelatihan karyawan untuk
menggunakan sistem yang baru, dan kemungkinan biaya untuk
mempekerjakan karyawan spesialis yang membantu dalam
mengkonversi dan menjalankan sistem.
6.
Perfomance
DBMS ditulis menjadi lebih umum untuk mendukung
banyak aplikasi. Akibatnya beberapa aplikasi tidak dapat berjalan
dengan kecepatan yang semestinya.
7.
Higher Impact of a failure
Sumber data yang tersentralisasi meningkatkan kerentanan
terhadap sistem. Sejak semua user
dan aplikasi bergantung pada
ketersediaan dalam DBMS, kegagalan dari beberapa komponen
dapat mengakibatkan operasi berhenti.
Dari penjelasan diatas mengenai DBMS, maka bisa disimpulkan bahwa
DBMS merupakan sebuah piranti lunak yang memungkinkan user
mendefinisikan, membuat, memelihara, dan mengontrol akses ke dalam
database. DBMS juga memiliki beberapa fasilitas yang telah disebutkan diatas
dan memiliki keuntungan yang lebih banyak dibanding dengan kerugiannya.
|