Start Back Next End
  
22
II.1.15 Neraca (SAK ETAP. 2009: 19-22)
Dalam neraca (balance sheet) minimal mencakup pos-pos seperti kas dan
setara kas, piutang usaha dan piutang lain-lainnya, persediaan, properti investasi, aset
tetap, aset tidak berwujud, hutang usaha dan hutang lainnya, aset dan kewajiban
pajak, kewajiban diestimasi, serta ekuitas. Entitas menyajikan pos, judul dan sub
jumlah lainnya dalam neraca jika penyajian seperti itu relevan dalam rangka
pemahaman terhadap posisi keuangan entitas.
1.
Aset Lancar
Jika siklus operasi normal entitas tidak dapat diidentifikasi dengan jelas, maka
siklus operasi diasumsikan 12 bulan. Selain yang disebutkan dibawah ini,
dianggap sebagai aset tidak lancar. Entitas mengklasifikasikan aset sebagai
aset lancar jika:
1.
Diperkirakan akan direalisasi atau dimiliki untuk dijual atau digunakan,
dalam jangka waktu siklus operasi normal entitas
2.
Dimiliki untuk diperdagangkan
3.
Kewajiban akan diselesaikan dalam jangka waktu 12 bulan setelah akhir
periode pelaporan
4.
Entitas tidak meiliki hak tanpa syarat untuk menunda penyelesaian
kewajiban setidaknya 12 bulan setelah akhir periode pelaporan
2.
Kewajiban Lancar
Selain disebutkan dibawah ini, dianggap sebagai kewajiban jangka panjang.
Entitas mengklasifikasikan kewajiban sebagai kewajiban jangka pendek jika:
1.
Diperkirakan akan diselesaikan dalam jangka waktu siklus normal operasi
entitas
2.
Dimiliki untuk diperdagangkan
Word to PDF Converter | Word to HTML Converter