1
BAB 2
ANALISASI ORGANISASI
2.1
Data
Data dan informasi yang digunakan untuk mendukung proyek tugas
akhir ini diperoleh dari :
Wawancara dengan nara sumber & melalui riset lapangan
Internet
Survey yang dilakukan dengan membagikan kuisioner
Referensi dari buku dan website yang membahasa tentang
brand identity, logo, dan packaging.
2.2
Definisi
Laundry
Pencucian dengan air terhadap tekstil dalam arti segala jenis tekstil serta
olahannya dengan menggunakan media utama air, chemicals, dan mesin cuci.
Dry Clean
Proses mencuci pakaian tanpa menggunakan air, namun dengan
menggunakan cairan natural petroleum solvent (yg bahan dasarnya dari
minyak mentah). Petroleum solvent
ini adalah jenis minyak eteris (dapat
menguap) berfungsi sebagai pembersih didalam sistem pencucian.
Wet Cleaning
Proses mencuci pakaian dengan menggunakan mesin cuci yang berputaran
lambat, dengan hanya mempergunakan air dingin, sabun dan pelembut yang
ramah lingkungan dalam arti mudah diuraikan oleh alam (biodegradable)
karena terbuat dari ensim (enzyme).
Washing Machine (Mesin Cuci)
Mesin untuk mencuci pakaian dan linan kotor. Pada proses pencucian ini
digunakan obat pembersih yaitu sabun dan deterjen. Mesin ini secara
otomatis menghilangkan kotoran dan membilas dengan air hingga bersih.
Extractor Machine (Mesin Pemeras Cucian)
Mesin ini bekerja secara otomatis memeras cucian yang selesai dicuci.
Cucian itu menjadi lembab, sehingga mudah dalam proses pengeringan di
mesin tumbler (pemeras). Petugas yang menjalankan mesin pemeras cucian
  
2
ini harus menutup pintunya. Sebelumnya harus ditutup kain penutup (terpal)
agar cucian yang diperas tidak keluar.
Tumbler Machine (Mesin Pengering)
Mesin ini bekerja secara otomatis mengeringkan cucian-cucian yang sudah
diperas.
Pressing (Setrika Press)
Mesin ini berguna untuk memperhalus dan merapikan cucian.
Ironer (Setrika Tangan)
Ironer adalah mesin setrika tangan yang dipergunakan seperti setrika biasa.
Mesin ini dihubungkan dengan aliran uap panas sehingga sangat praktirs
dipakai.
Liquid Soap (Sabun Cair)
Liquid Soap adalah obat pembersih berupa sabun cair. Penggunaannya
disesuaikan dengan jumlah cucian.
Deterjen
Deterjen adalah obat pembersih berupa sabun bubuk. Penggunaannya
disesuaikan dengan jumlah cucian.
Bleaching (Pemutih)
Obat pembersih/pemutih yang digunakan terutama untuk linan putih agar
terlihat lebih cemerlang.
Softening (Pelembut)
Obat berupa cairan untuk membuat handuk menjadi lembut setelah selesai
dicuci.
2.3
Sejarah Singkat Mesin Cuci
Tidak banyak orang yang
tahu bagaimana sejarah mesin cuci itu
ditemukan. Yang jelas prototype mesin cuci memang sudah ada sejak tahun
1848, kala itu mesin cuci masih menggunakan tenaga manusia untuk
memutar pedalnya, diantaranya adalah temuan James King pada tahun 1851
dan Hamilton Smith pada tahun 1858.
  
3
Prototype Mesin Cuci menggunakan tenaga elektrik pertama, di kenalkan dan
kemudian dipatenkan oleh John Alva Fisher seorang insinyur asal Amerika.
Mesin cuci tersebut masih menggunakan pedal yang terbuat dari kayu yang
bergerak
secara elektrik sebagai pemutar empat roda penggilas pakaian
sebagai pengganti dari tangan.
Pada perkembangan selanjutnya hingga kini, pemutar dari roda penggilas
tersebut telah di gantikan oleh motor penggerak yang di transmisikan lewat V
belt dan roda gigi.
2.4
Sejarah Mitra Laundry
Awalnya pada pertengahan tahun 2008, bisnis Mitra Laundry ini
pertama dibuka di daerah Kober (Palmerah). Setelah 6 bulan berjalan, karena
daerahnya yang
kurang strategis sang
pemilik memutuskan untuk mencari
daerah di sekitar Binus.
Akhirnya setelah mendapat tempat yang lebih baik, beliau langsung
memutuskan untuk pindah dengan dan tinggal di komunitas Binus. Pada awal
mulanya tahun 2009, memang sulit untuk mencari pelanggan
yang
menggunakan
jasa mencuci ini. Mungkin karena belum yakin dan percaya,
namun seiiring berjalannya waktu. Usaha bisnis Mitra Laundry  telah berhasil
meyakinkan dan memuaskan para pelanggan yang menggunakan jasa ini,
perlahan-lahan dari mulut ke mulut usaha ini berkembang hingga sekarang.
Dapat dikatakan pula bahwa Mitra Laundry adalah salah satu usaha bisnis
laundry yang pertama di daerah sekitarnya.
Stuktur Organisasi
 
 
  Gambar 2.4.1 Diagram Organisasi
Owner
Administrasi
Karyawan
Kurir
  
4
Logo
Gambar 2.4.2 Logo Asli
Logo Mitra Laundry dibuat secara asal, namun dengan konsep bersih, wangi,
dan
ekonomis. Logo Mitra Laundry itu sendiri mengandung arti ingin
menjadi partner yang dapat dipercaya bagi masyarakat.
Daftar Harga
Mitra Laundry melayani jasa mencuci pakaian secara satuan dan
kiloan, harganya adalah Rp. 5.000,-/kg sedangkan untuk mencuci di atas 20
kg gratis 2 kg. Berikut adalah daftar harga satuannya :
Kemeja
Rp. 8.000,-
Kaos
Rp. 7.000,-
Jas
Rp. 12.000,-
Jaket
Rp. 10.000,-
Handuk Besar
Rp. 8.000,-
Handuk Kecil
Rp. 7.000,-
Celana Panjang
Rp. 10.000,-
Celana Pendek
Rp. 6.000,-
Celana Jeans
Rp. 10.000,-
Bed Cover Besar
Rp. 15.000,-
Bed Cover Kecil
Rp. 12.000,-
Bantal/Guling
Rp. 15.000,-
Diluar dari list daftar harga, harga barang yang akan dicuci menggunakan
jasa Mitra Laundry akan disesuaikan sesuai jenis barang tersebut.
2.5
Karakteristik Mitra Laundry
Psikografis
Suasana yang cukup hening dirasakan ketika pertama kali tiba di
depan lokasi Mitra Laundry, aktifitas yang dilakukan terfokus pada pekerjaan
yang sedang dilakukan. Namun suasana yang cukup hening sirna dikala
penyambutan ramah yang dilakukan oleh karyawan disana. Namun pejalan
  
5
kaki yang hiruk pikuk nampaknya kurang tertarik dengan suasana dan
keadaan yang ada, sehingga jarang yang menoleh.
Mood
Mood yang dirasakan ketika pertama kali melihat lokasi Mitra
laundry, merasa tenang, hening, kaku, aneh dengan tampilan yang ada dan
belum adanya dorongan/ketertarikan.
2.6
Data Kompetitor
Sekarang ini sudah semakin banyak kompetitor-kompetitor lain yang
mulai bermunculan dan melebarkan sayapnya dengan inovasi disertai ide yang unik
dan
baru, sehingga semakin banyak dengan begitu persaingan usaha akan semakin
ketat.
Adapun beberapa kompetitor-kompetitor dari Mitra Laundry di bawah ini :
Kompetitor Langsung
a.
Monday Street Laundry
Jl. Senin 49 komplek binus, Twitter : @modaystloundry, Pin BB :
22291e92 Contact person : 081318664299
Jam operasional : buka dari hari Senin-Minggu, Pukul : 09-00 sampai
21:00 Harga : 5rb/kg
Kelebihan : Setiap hari Senin dinamakan “Senin Kaget” dimana setiap
mencuci sebanyak 5 kg gratis 1 kg.
      Gambar 2.6.1 Logo Kompetitor “Monday Street Laundry”
b.
LaundryQu
Jl. H Sennin No. 24, Kemanggisan, Palmerah-Jakarta Barat
Jam operasional : buka dari hari Senin-Sabtu, Pukul : 08-00 sampai 21:00
Harga : 5rb/kg
Kelebihan : Mempunyai hingga 20 pilihan wewangian khusus.
  
6
Contoh : Ocean, Vanilla, Gum, Sport, Lavender, Queen, Strawberry, dll.
      
      
Gambar 2.6.2 Logo Kompetitor “LondreeQu”
c.
Lodix Laundry
Sebelah kanan jl. Hj Sennin, dekat kampus Binus Syahdan
Contact person : 021-27208020
Harga : 6rb/kg
Kelebihan : Mempunyai ciri khas yaitu warna orange dan biru, setiap 10
kg free 1 kg, setiap 20 kg free 3 kg, setiap 30 kg free 5 kg.
Gambar 2.6.3 Logo Kompetitor “Lodix Laundry”
Kompetitor Tidak Langsung
d.
Laundrette
Laundrette didirikan pada tahun 1985 untuk memberikan layanan dry
cleaning yang dapat diandalkan di Indonesia. Sejak pertama kali
didirikan, bisnis kami sekarang telah berkembang menjadi lebih dari 136
outlet di seluruh Jakarta dan Bandung selama 26 tahun beroperasi. Visi
kami adalah menjadi tempat laundry dan dry cleaning nasional yang
terkemuka dengan fokus pada kualitas tinggi dan layanan terhadap
pelanggan yang tak tertandingi.
Kantor pusat berada di Rawamangun, Jakarta
  
7
Jam operasional : buka dari hari Senin-Jumat, Pukul : 09-30 sampai 18:00
Contact : (021) 33887777 & (022) 61117777
      Twitter : @LaundretteIndo
      Facebook : Laundrette Indonesia
       Gambar 2.6.4 Logo Kompetitor “ Laundrette”  
e.
5 a Sec
5 a Sec Laundry dan Dry Cleaning didirikan di Perancis pada tahun 1968
oleh Mr. Roger Chavanon. Menanggapi kebutuhan klien, 5 a Sec tumbuh
pesat di Prancis. Segera setelah perusahaan itu diakusisi oleh Parcom ING
yang memungkinkan 5 a Sec International untuk memperluas secara
global melalui sistem waralaba di Argentina, Belgia, Chili, Mesir,
Yunani, Luksemburg, Spanyol, Venezuela, Indonesia, dan
banyak lagi.
PT. Grita Artha Kreamindo dianugerahi Master Franchise untuk
Indonesia pada tahun 1993. Bisnis ini berkembang pesat dan saat ini telah
hadir di Jakarta, Bogor, Bandung, Palembang, Makassar, Batam,
Balikpapan, Manado, Surabaya, Medan, Bali, Pekanbaru, dan Padang.
Motto
“Toujours La Pour Moi” yang  mengandung arti : 
“Selalu Ada Bagi Saya Bukan Hanya Slogan”
Plaza Pondok Indah I Kav UA No. 38
Jakarta Selatan 12310
Phone : 021-7503136
Fax : 021-7658186
Visi : Perusahaan yang memfokuskan pada kepuasan pelanggan dari jasa
pencucian dan perawatan bahan tekstil.
Misi
: Dalam menjalankan bisnisnya 5 a Sec memberikan sambutan
hangat, layanan yang bervariasi dan profesional serta kepeduliannya
dengan lingkungan sekitar.
      Gambar 2.6.5 Logo Kompetitor “5 a Sec
  
8
f.
Jeeves
Gambar 2.6.6 Logo Kompetitor “Jeeves”
Jeeves merupakan franchise laundry dari Inggris yang masuk ke
Indonesia pada tahun 1995. Jeeves memposisikan dirinya sebagai laundry
kelas atas yang menjanjikan pola perawatan dry clean yang lebih detail
ketimbang sekedar mencuci serta mengutamakan sentuhan layanan yang
lebih pribadi. Jeeves mengutamakan orang-orang yang betul-betul peduli
dan selalu ingin tampil baik.
Saat ini Jeeves sudah memiliki 8 gerai dan tersentralisasikan di Cipinang
Jaya, Jakarta Timur sebagai Central Processing Unit (CPU).
Salah satu USP yang dimiliki oleh Jeeves adalah teknologi yang
digunakan dalam mencuci. Mesin dengan merk Bowe yang diimpor dari
Jerman, dan system daur ulang solvent saat dry cleaning.
Jeeves melakukan peningkatan kualitas SDM dengan cara
mengikutsertakan mereka ke dalam seminar, pelatihan, outbound bahkan
tak jarang mengirimnya ke luar negeri seperti Hong Kong dan Amerika
Serikat. Dengan sejumlah pendidikan yang disesuaikan dengan bidang
pekerjaan, karyawan dapat meningkatkan prestasi untuk jenjang karir
berikutnya.
2.7
Target Konsumen
Demografi
: Pria dan Wanita 18 – 23 tahun
  
  Para mahasiswa
  Dengan golongan ekonomi menengah hingga 
  menengah ke atas 
  ( B )
Psikografi
: Masyarakat kota besar yang tidak memiliki waktu untuk   
  
9
 
  mencuci pakaian, tidak hidup dengan orang tua (anak kost),  
                        hidup sendiri (pria/wanita lajang).
Personality
: Pintar, Percaya diri, Aktif, Pekerja keras, Mandiri.
Geografi
: Jakarta Barat
Pendidikan
: SMA, S1
2.8
Data Kuisioner
Berikut adalah hasil dari kuesioner yang dibagikan kepada 50 orang disekitar
komunitas Binus:
1.
Menurut anda, seberapa pentingkah pakaian yang bersih, rapi, dan
harum?
2.
Apakah anda pernah menggunakan jasa mencuci (laundry)? Jika pernah
berapakah intensitas anda dalam menggunakan jasa tersebut?
3.
Apakah yang anda utamakan jika anda menggunakan jasa mencuci
(laundry)? Kualitas, Harga, atau Wangi?
4.
Apakah anda mengetahui keberadaan “Mitra Laundry” sebagai salah satu
usaha yang menjual jasa mencuci pakaian di komunitas Binus?
5.
Jika anda pernah menggunakan jasa mencuci di “Mitra Laundry”, apakah
anda puas dengan hasilnya?
6.
Apakah yang menjadi faktor, ketika anda memilih untuk menggunakan
jasa mencuci (laundry) ?
Masyarakat rata-rata terdiri dari mahasiswa maupun karyawan yang masih
single. Sebanyak 95% responden mengutamakan kebersihan, kerapian, dan
keharuman dalam hal berpakaian sedangkan 5% lainnya tidak . Untuk
pertanyaan kedua 50% responden menggunakan jasa mencuci pakaian secara
rutin/sering, 26% jarang, dan 24% belum pernah. 
Untuk pertanyaan ketiga 74% responden mengutamakan kualitas dalam hal
menggunakan jasa mencuci, 26% mementingkan harga, dan 10% memilih
wangi.
Pertanyaan keempat 68% responden tidak tahu dan 32% menjawab tahu.
Pertanyaan kelima dari 50 orang responden, sebanyak 12 orang pernah
menggunakan jasa mencuci di Mitra Laundry, 62.5% responden puas dengan
hasilnya sedangkan 37.5% responden cukup puas, dan 0% responden
menjawab tidak puas.
Alasan responden yang lebih yakin untuk menggunakan jasa mencuci
dibandingkan dengan alasan lainnya, praktis dan memudahkan kegiatan
sehari-hari, kesibukan dalam hal pekerjaan, malas, lebih yakin dengan hasil
dari jasa mencuci dibandingkan dengan mencuci sendiri, kemungkinan terjadi
hal-hal yang tidak diinginkan seperti kelunturan, hilang, dan lainnya lebih
minim, selain itu karena responden juga menyukai aroma atau wewangian
yang khas.
  
10
2.9
Analisis SWOT
Kekuatan
: a. Harga relatif murah dibandingkan beberapa tempat yang   
                              menjual jasa yang sama.
b.  Kesan ramah dan kekeluargaan yang ditinggalkan setiap   
     berhadapan dengan pelanggan.
c.  Sudah 3 tahun berjalan, dan belum membuat kesalahan 
     fatal yang menyebabkan hilangnya kepercayaan     
     konsumen.
d.  Melayani antar jemput pakaian tanpa dikenakan biaya 
     sepeser pun.
Kelemahan      : a. Identitas visual belum mencerminkan segmentasi pasar
                               yang dituju.
   b. Visual logo tidak sesuai dengan suasana yang ingin 
        dibangun.
   c.  Pengaplikasian logo pada materi komunikasi lainnya 
       tidak konsisten.
Kesempatan
:  a.  Letaknya yang strategis di area perumahan dan kost-an.
   b.  Memperluas cabang di lokasi lain yang strategis dengan 
      bisnis yang serupa namun lebih besar. 
                           c.  Pola hidup masyarakat yang sekarang serba praktis dan 
      instan.
d. Menggunakan teknologi sebagai sarana untuk 
     mempermudah aktifitas dan transaksi yang ada.
 
e.  Biasanya saat hari raya akan terjadi peningkatan
        jumlah pelanggan.
Ancaman
:  a.  Kompetitor baru dengan bisnis yang sama namun
                                            lebih inovatif.
   b.  Pelanggan lebih percaya dan memilih laundry-laundry 
                                            yang sudah ternama seperti Laundrette, 5 a Sec.