![]() 27
2.2.5 Unified Model Diagram
2.2.5.1 Activity Diagram
Menurut Satzinger, Jackson, dan Burd (2010:141), activity diagram
adalah sebuah
diagram
alur kerja
yang menggambarkan berbagai
aktivitas user
atau sistem,
yang melakukan
setiap kegiatan, dan aliran
kegiatan yang sekuensial.
Starting activity
(pseudo) menggambarkan
titik awal dimulainya suatu aktivitas dari diagram tersebut. Transition
arrow
menggambarkan alur aktivitas. Activity
menggambarkan aktivitas
yang ada dalam suatu proses bisnis. Ending activity
(pseudo)
menggambarkan titik berakhirnya pelaksanaan aktivitas dalam suatu
proses bisnis. Synchronization
bar
digunakan untuk menggambarkan
aktivitas-aktivitas yang dilakukan secara bersamaan. Decision activity
digunakan untuk menggambarkan pengambilan keputusan yang
dilakukan oleh pelaku bisnis.
Gambar 2. 11 Simbol-simbol pada Activity Diagram (Satzinger, Jackson, & Burd,
2010)
2.2.5.2 Use Case Diagram
Menurut Satzinger, Jackson, dan Burd (2010:141), Use Case
Diagram
adalah diagram yang menunjukkan berbagai peran user
dan
cara berinteraksi user dengan sistem.
|