Home Start Back Next End
  
15
Budaya adalah suatu pola dari keseluruhan keyakinan dan harapan yang dipegang teguh
secara bersama oleh semua anggota organisasi dalam pelaksanaan pekerjaan yang ada
dalam organisasi tersebut. Dengan demikian, budaya dalam suatu organisasi adalah
menjadi pengikat semua karyawan secara bersama dalam organisasi tersebut dan
sekaligus sebagai pemberi arti dan maksud dalam keterlibatan karyawan tersebut dalam
pekerjaan sehari-hari dari organisasi. Dalam kaitan ini, Shein (1985-1990) – pakar dalam
Applied Strategic Planning” – telah mengemukakan definisi yang lebih komprehensif
tentang budaya, yaitu : “Budaya adalah suatu pola dari asumsi-asumsi dasar (keyakinan
dan harapan) yang ditemukan ataupun dikembangkan oleh suatu kelompok tertentu dari
organisasi, dan kemudian menjadi acuan dalam mengatasi persoalan-persoalan yang
berkaitan dengan adaptasi keluar dan integrasi internal, dan karena dalam kurun waktu
tertentu telah berjalan/berfungsi dengan baik, maka dipandang sah, karenanya dibakukan
bahwa setiap anggota organisasi harus menerimanya sebagai cara yang tepat dalam
pendekatan pelaksanaan pekerjaan-pekerjaan dalam organisasi
2.2.4 Budaya Indonesia
Kebudayaan Indonesia dapat didefinisikan sebagai seluruh kebudayaan lokal yang telah
ada sebelum bentuknya nasional Indonesia pada tahun 1945. Seluruh kebudayaan lokal
yang berasal dari kebudayaan beraneka ragam suku-suku di Indonesia merupakan bagian
integral daripada kebudayaan Indonesia.
Kebudayaan Indonesia walau beraneka ragam, namun pada dasarnya terbentuk dan
dipengaruhi oleh kebudayaan besar lainnya seperti kebudayaan Tionghoa, kebudayaan
Word to PDF Converter | Word to HTML Converter