7
menampilkan keterkaitan yang unik diantara suatu komponen dengan komponen-
komponen yang lain. Suatu sistem bisa jadi merupakan suatu kenyataan atau keterangan
suatu sifat atau model logika semata.
Sedangkan pengertian informasi dirumuskan oleh O'Brien (2003) sebagai data yang
telah diproses atau data yang telah diproses atau data yang telah memiliki arti dan
berguna untuk pengguna akhir tertentu.
Sistem informasi didasarkan pada asumsi-asumsi bahwa proses perancangan dapat
mengidentifikasi kebutuhan-kebutuhan informasi bagi individu-individu, serta dapat
menentukan beberapa kemungkinan
metode yang dapat digunakan untuk menghasilkan
informasi dari data dalam usahanya untuk memenuhi kebutuhan.
Berdasarkan pengertian mengenai informasi tersebut di atas, dapat dijelaskan bahwa
informasi merupakan analisis dan hasil akhir dari percobaan (sintesis) terhadap data atau
informasi yang telah diorganisasikan ke dalam bentuk ysng sesuai dengan kebutuhan
penerimanya.Sistem informasi dapat diartikan sebuah entitas atau kesatuan formal yang
terdiri dari berbagai sumber daya fisik maupun logika (Prahasta, 2009, p93).
Dengan demikian sistem informasi merupakan sekumpulan komponen-komponen
yang saling berhubungan dan bekerja sama untuk mengumpulkan, memproses,
menyimpan dan mendistribusikan informasi terkait untuk mendukung proses
pengambilan keputusan, koordinasi dan pengendalian.
|