6
BAB 2
LANDASAN TEORI
2.1.
Teori Umum
Dalam sub-bab ini akan dibahas mengenai beberapa pengertian yang
berhubungan atau berkaitan dengan sistem informasi geografis
(SIG) beserta
komponen - komponen didalamnya.
2.1.1.
Sistem Informasi
Gordon (1989, p89) mendefiniskan sistem sebagai suatu kumpulan objek yang
terangkai dalam interaksi dan saling ketergantungan yang teratur. Sedangkan Rober &
Michael (1991, p89)
mendefinisikan sistem sebagai kumpulan elemen yang saling
berinteraksi membentuk satu kesatuan dalam interaksi yang kuat maupun lemah dengan
pembatas yang jelas.
Sistem dapat didefinisikan sebagai sekumpulan objek, ide, termasuk saling
berkaitannya (inter-relasi) di dalam usaha mencapai suatu tujuan atau sasaran bersama
tertentu. Atau
dengan perkataan lain, sistem dapat didefinisikan sebagai kumpulan
komponen sub-sistem fisik maupun non-fisik atau logika yang saling berhubungan satu
sama lainnya dan bekerja sama secara baik untuk mencapai suatu tujuan. Dalam sebuah
sistem komponen-komponen diorganisasi sedemikian rupa sehingga menghasilkan
output sebagai tujuan bersama.
Hubungan yang terjadi diantara masing-masing
komponen direpresentasikan oleh garis-garis dan arahnya yang bersangkutan. Sementara
bentuk gambar atau simbol serta warna yang serupa akan menggambarkan atau
|