Home Start Back Next End
  
55
Dari sudut pandangan inilah disusun teori-teori peran.  Dalam teorinya Biddle
& Thomas membagi peristilahan dalam teori peran dalam empat golongan,
yaitu istilah-istilah yang menyangkut :
a. orang-orang yang mengambil bagian dalam interaksi social
b. perilaku yang muncul dalam interaksi tersebut
c. kedudukan orang-orang dalam perilaku
d. kaitan antara orang dan perilaku (Sarwono,2002:215)
2.7.2
Tim Kreatif
Tim merupakan sekelompok orang dalam pekerjaan atau organisasi
yang
bertanggung jawab atas pembentukan produk atau
menangani suatu
proses dalam organisasi (Mulyana, 2005:310).
Sebuah tim (team) adalah sebuah unit yang terdiri dari 2 orang atau
lebih yang berinteraksi dan mengkoordinasikan pekerjaan mereka untuk
menyelesaikan sebuah tugas yang spesifik. Definisi ini mempunyai tiga
komponen. Pertama, diperlukan 2 orang atau lebih. Tim dapat cukup besar,
walaupun kebanyakan kurang dari 15 orang. Kedua, orang dalam sebuah tim
melakukan interaksi secara teratur. Orang yang tidak berinteraksi, dan tidak
membentuk sebuah tim. Ketiga, orang dalam sebuah tim terbagi sebuah tujuan
berkinerja. (Daft, 2003:171)
Pekerja tim atau tim kerja adalah orang yang sportif, sensitif dan
senang bergaul, serta mampu mengenali aliran emosi yang terpendam dalam
Word to PDF Converter | Word to HTML Converter