53
Semakin tinggi
nilai precision, maka semakin besar tingkat akurasi sistem dalam
melakukan retrieval
informasi, sedangkan semakin tinggi nilai recall, maka
semakin besar performa sistem dalam melakukan retrieval informasi.
Dalam kondisi tertentu salah satu dari penilaian
precision
dan recall
akan
menjadi lebih penting. Misalnya untuk kebanyakan pengguna internet yang
melakukan pencarian di web akan sangat senang bila data yang dicari muncul di
page
pertama (precision
yang tinggi) , namun orang dengan tipe seperti ini tidak
memiliki keinginan untuk mencari semua dokumen yang relevan. Sedangkan untuk
seorang researcher
professional akan lebih mengharapkan untuk mendapatkan
recall
setinggi mungkin , dan akan mentolerir precision
yang kecil untuk
mendapatkan recall tinggi tersebut.
2.5.1 Evaluasi Unrank Retrieval Model
Unrank retrieval digunakan untuk model information
retrieval
yang bersifat
exact match dimana kata dalam query dipastikan terdapat dalam dokumen yang di-
retrieve.
Pengukuran unrank retrieval
yang mengasumsikan bahwa semua koleksi
dokumen yang di-retrieve sudah dievaluasi atau sudah dilihat oleh user.
2.5.1.1 Precision
Precision adalah perbandingan jumlah materi relevan yang di-retrieve terhadap
jumlah materi yang di-retrieve. Average precision
adalah suatu ukuran evaluasi
yang diperoleh dengan menghitung rata-rata tingkat precision pada berbagai tingkat
recall
(Grossman D 2002).
Berikut adalah rumus umum untuk menghitung nilai
precision:
|