Start Back Next End
  
22
lingkungan resort, bila ada tamu yang mau hitch-hiking berkeliling sambil
menikmati keindahan alam sekitar resort ini.
Dirjen Pariwisata (1988)
Resort adalah suatu perubahan tempat tinggal untuk sementara bagi seseorang
di luar tempat tinggalnya dengan tujuan antara lain untuk mendapatkan
kesegaran jiwa dan raga serta hasrat ingin mengetahui sesuatu. Dapat juga
dikaitkan dengan kepentingan yang berhubungan dengan kegiatan olah raga,
kesehatan, konvensi, keagamaan serta keperluan usaha lainnya.
2.
Sejarah hotel
Adapun sejarah perkembangan hotel yang mana berawal di Eropa dan
Amerika lalu
kemudian
berkembang di Indonesia. Di bawah ini adalah
sejarah perkembangan hotel di Eropa, Amerika serta Indonesia, yaitu:
Sejarah Perkembangan Hotel di Eropa dan Amerika
Hotel berasal dari kata hostel, konon diambil dari bahasa Perancis kuno.
Bangunan public ini sudah disebut-sebut sejak akhir abad ke-17.
Maknanya kira-kira adalah “tempat penampungan untuk pendatang” atau
bisa juga “bangunan penyedia pondokan dan makanan untuk umum”. Jadi,
pada mulanya hotel memang diciptakan untuk melayani masyarakat. Tak
aneh kalau di Inggris dan Amerika, yang namanya pegawai hotel dulunya
mirip dengan pegawai negeri atau orang yang mengabdikan dirinya kepada
masyarakat, namun seiring dengan perkembangan zaman dan
bertambahnya para pemakai jasa, layanan penginapan dan akomodasi
berupa makan dan minuman ini pun mulai meninggalkan misi sosialnya.
Tamu mulai dipungut bayaran. Sementara bangunan dan kamar-kamarnya
mulai ditata sedemikian rupa agar membuat tamu nyaman, meskipun
demikian, bertahun-tahun standar layanan hotel tak banyak berubah hingga
pada tahun 1793 saat city hotel dibangun di wilayah kota New York. City
Hotel itulah pelopor pembangunan penginapan gaya baru yang lebih
fashionable karena dasar pembangunannya tidak hanya mementingkan
letak yang strategis tapi juga pemikiran bahwa hotel juga tempat istirahat
yang baik. Jadi, taka da salahnya untuk didirikan di pinggir kota. Setelah
Word to PDF Converter | Word to HTML Converter