Start Back Next End
  
22
Kelompok teori interaksi merupakan salah satu teori penting dalam ilmu
komunikasi karena teori ini membuat komunikasi sebagai kekuatan yang
sangat penting dalam kehidupan sosial. 
Teori interaksi dirancang untuk menjelaskan proses sosial dan
menunjukkan bagaimana tingkah laku orang dipengaruhi oleh aturan atau
norma-norma kelompok. Teori ini juga menunjukkan bagaimana komunikasi
dapat mengubah aturan atau ketentuan yang berlaku pada masyarakat
-
Teori Interpretasi
Teori interpretasi menjelaskan proses dimana pemahaman terjadi.
Teori ini membuat perbedaan yang tajam antara pemahaman dan penjelasan
ilmiah. Tujuan dari interpretasi bukanlah untuk menemukan aturan-aturan
yang mengatur peristiwa, namun untuk mengungkapkan bagaimana orang
memahami pengalamannya sendiri. Para teoritisi dalam kelompok ini
menjelaskan proses dimana pikiran mengungkapkan makna dari berbagai
pengalaman yang dilalui. Terkadang pemahaman melibatkan upaya untuk
memberikan interpretasi terhadap suatu budaya hingga interpretasi atas
tulisan kuno atau berbagai benda sejarah. 
-
Teori Kritis
Teori kritis merupakan sekumpulan gagasan  yang disatukan oleh
kepentinggian bersama untuk memajukan atau meningkatkan kualitas
komunikasi dan kualitas kehidupan manusia. Teori ini memberikan fokus
perhatian pada isu-isu seputar ketidakadilan dan penindasan yang terjadi di
masyarakat. Para penganut teori
kritis tidak hanya meneliti atau mengamati,
tetapi ,mereka juga melancarkan kritik. Kebanyakan pendukung teori  kritis
mengkhawatirkan adanya konflik kepentingan dalam masyarakat dan cara-
Word to PDF Converter | Word to HTML Converter