![]() 22
dan staf pendukung. Agar efektif, program EA harus menjadi bagian dari kelompok kebijakan
manajemen dan proses terintegrasi yang membentuk struktur pemerintahan secara
keseluruhan. Struktur tata kelola ini meliputi perencanaan strategis, Enterprise Architecture,
manajemen program, perencanaan modal, keamanan, dan perencanaan tenaga kerja, seperti
yang ditunjukkan pada Gambar 2.3. EA dapat membantu untuk mengidentifikasi kesenjangan
dalam aktifitas lini kegiatan usaha dan kemampuan mendukung layanan teknologi informasi,
sistem, dan jaringan.
Pendekatan dokumentasi EA didasarkan pada penerapan kerangka dokumentasi dan
metodologi implementasi terkait. Mendokumentasikan pandangan saat ini dan masa depan EA
membantu perusahaan untuk mengidentifikasi dan mengelola sumber daya saat ini, memilih
dan menerapkan sumber daya masa depan, dan mengelola transisi EA secara efektif, secara
standar. Transisi dari arsitektur saat ini untuk masa depan merupakan aspek yang
berkelanjutan dari program EA. Gambar 2.4
menunjukkan gambaran dari pendekatan dasar
EA untuk memvisualisasikan perusahaan dan mengelola informasi EA.
|