30
2.6
Metode Elemen Hingga
Metode elemen hingga (finite element method) adalah suatu metode
perhitungan berdasarkan konsep diskretisasi, yaitu membagi sebuah elemen kontinu
menjadi elemen-elemen yang lebih kecil. Dengan cara seperti ini, sebuah sistem yang
mempunyai derajat kebebasan yang tidak terhingga dapat didekatkan dengan
sejumlah elemen yang mempunyai derajat kebebasan tertentu.
Jadi dapat dikatakan
metode elemen hingga ini adalah suatu analisa pendekatan. Untuk mendapatkan hasil
yang cukup akurat, maka elemen kontinu harus dibagi menjadi elemen-elemen
hingga yang kecil sehingga setiap elemen bias bekerja secara simultan. Metode ini
dapat digunakan untuk mengetahui deformasi ataupun tegangan yang terjadi pada
suatu elemen yang disebabkan oleh distribusi beban atau gaya.
2.6.1.
Program PLAXIS
Plaxis adalah sebuah paket program dalam dunia teknik sipil yang dibuat
berdasarkan metode
elemen hingga dan telah dikembangkan sedemikian rupa,
sehingga dapat digunakan untuk melakukan analisa deformasi, penurunan, ataupun
stabilitas dalam bidang Geoteknik. Tahap pemodelan dalam program PLAXIS
sendiri dapat dilakukan secara grafis, sehingga memungkinkan pembuatan suatu
model elemen hingga yang cukup kompleks menjadi lebih cepat dan mudah.
Sedangkan untuk semua tools dan komponen di dalam program PLAXIS juga sudah
dibuat sedemikian rupa sehingga dapat mendukung hasil komputasi yang mendetail.
Untuk tahap perhitungan dalam program PLAXIS sendiri, dilakukan secara otomatis
dengan berdasarkan kepada prosedur numerik. Pada bagian output program PLAXIS,
users dapat menampilkan data-data yang diperlukan bilamana diperlukan untuk
mendesain suatu proyek.
Terdapat pula menu curve
yang dapat digunakan untuk
membuat kurva dengan meninjau pada poin tertentu yang dikenal dengan nodal.
|