![]() 14
2.9.2.1 Logo/Slogan (Brand) untuk City Branding Kota Amsterdam
Gambar 2.3 Identitas visual kota Amsterdam
Mengacu pada hasil riset yang sudah dilakukan terhadap 16 aspek/dimensi Kota
Amsterdam sebelumnya, maka tahapan selanjutnya adalah melakukan prioritasi
aspek yang akan menjadi brand bagi Kota Amsterdam. Dari 16 aspek/dimensi maka
dipilih 3 aspek priortias yang merupakan brand Kota Amsterdam, yaitu : City of
Culture, City of Canals dan City of Meeting. Selanjutnya dari 3 aspek/dimensi
tersebut disintesikan ke dalam 3 nilai (values) yaitu creativity, innovation dan spirit
of commerce yang merupakan brand bagi Kota Amsterdam.
Tahapan selanjutnya adalah menyusun logo/slogan yang akan menjadi brand
untuk city branding Kota Amsterdam. Selama ini sebenarnya sudah disusun berbagai
slogan yang digunakan dalam memasarkan Kota Amsterdam yakni seperti
Amsterdam Has It, Small City, Big Business dan Cool City. Akan tetapi slogan
tersebut dirasakan kurang efektif karena hanya merepresentasikan Kota Amsterdam
secara sepotong, pada dimensi tertentu saja dan pada sektor tertentu saja sehingga
kurang komprehensif. Untuk itulah maka disusun logo/slogan baru yang dikenal
dengan I amsterdam. Pemilihan slogan ini dipilih karena dinilai lebih jelas,
singkat, powerful dan mudah diingat.
Gambar 2.4 Aplikasi logo I Amsterdam
|