Start Back Next End
  
1
2.
Bagaimana peran pemerintah dalam mengelola pariwisata di daerah krui?
Pemerintah cukup memberikan perhatian. Tetapi sayangnya salah dalam strategi.
Biasanya mereka menginvestasikan uang untuk promosi acara yang singkat,
tidak untuk strategi jangka panjang. Sehingga keramaian pengunjung hanya
terjadi pada saat ada acara yang dibuat. 
Sebaiknya pemerintah mulai menginvestasikan untuk jangka panjang. Misalnya
membuka akses internet dengan koneksi cepat. Membangun tempat pengelolaan
sampah agar kebersihan pantai dapat terpelihara. Jika investasi jangka panjang
benar benar terjadi, tinggal menunggu waktu daerah ini dapat bersaing dengan
tempat wisata lain yang lebih dahulu terkenal.
3.
Apa yang menjadi daya tarik dari pariwisata di daerah Krui?
Tentu saja ombaknya, karena saya juga seorang peselancar. Wisatawan begitu
mengagumi ombak di daerah Krui karena konstan dan air yang bersih. Ketika
sedang berselancar disini masih banyak dijumpai penyu sebagai indikator
ekosistem laut yang baik. Hanya saja pemerintah harus lebih tegas dalam
melindungi satwa yang dilindungi itu. Karena sering juga dijumpai orang-orang
tidak bertanggung jawab yang dengan sengaja menangkap dan menjualnya.  
4.
Tempat yang menjadi favorit wisatawan ketika berkunjung ke daerah Krui?
Yang menjadi favorit bagi wisatawan adalah Pantai Tanjung Setia dan Labuhan
Jukung. Tetapi masih banyak pantai-pantai indah dan spot selancar yang belum
diketahui orang banyak. Baru beberapa yang mengetahui dan menjadi rahasia
warga sekitar. Sehingga jika lokasi pantai Tanjung Setia dan Labuhan Jukung
Penuh wisatawan memiliki alternatif untuk menikmati pantai.
Word to PDF Converter | Word to HTML Converter