Start Back Next End
  
7
BAB 2
LANDASAN TEORI
2.1
Teori Umum
2.1.1
Definisi Data
Menurut
Inmon (2005, p493) Data
adalah sebuah rekaman
dari fakta, konsep ataupun instruksi pada semua media
penyimpanan untuk komunikasi, pengambilan, maupun
pemrosesan dari pengertian otomatis dan presentasi dari informasi
yang dapat dimengerti oleh manusia.
Menurut Turban & Rainer (2009, p6) Data
adalah fakta
mentah atau deskripsi dasar dari benda, peristiwa, aktivitas dan
transaksi yang didapatkan, direkam,
disimpan, diklasifikasi tetapi
belum terorganisir untuk menyampaikan suatu arti spesifik.
Menurut
O'Brien
&
Marakas(2010,
p34)
Data
merupakan
bentuk
jamak dari
datum,
walaupun Data
biasanya
mewakili baik
bentuk tunggal
maupun jamak. Data adalah 
fakta  atau  observasi 
mentah 
yang  biasanya 
mengenai  fenomena  fisik 
atau transaksi
bisnis.
Lebih
rincinya,
Data
adalah
pengukuran objektif
dari
attribute (karakteristik)
dari
entitas (seperti
manusia,
tempat,
barang, dan kejadian).
Menurut
Williams
&
Sawyer
(2011, p25) Data
terdiri dari
fakta-fakta, dan gambaran mentah yang akan diproses menjadi
informasi. Data penting karena pengguna memerlukan Data untuk
membuat informasi yang berguna.
Dari definisi diatas, maka dapat disimpulkan Data adalah fakta
mentah yang belum diproses sehingga belum memiliki arti atau
manfaat bagi penggunanya akan tetapi Data tersebut siap diproses
Word to PDF Converter | Word to HTML Converter