Start Back Next End
  
8
4)
Pihak Pemerintah dan Masyarakat
Penyusunan studi kelayakan ini perlu memperhatikan kebijakan-
kebijakanyang telah diterapkan oleh pemerintah karena bagaimanapun,
pemerintah dapat secara langsung maupun tidak langsung
mempengaruhi kebijakan perusahaan. 
5)
Bagi Tujuan Pembangunan Ekonomi
Dalam menyusun studi kelayakan ini perlu juga dianalisis manfaat yang
akan di dapat dan biaya yang akan timbul oleh proyek terhadapa
perekonomian nasional. 
2.2.3
TujuanStudiKelayakanBisnis
Menurut Kasmir dan Jakfar (2012, p12-13), paling tidak ada 5 (lima)
tujuan mengapa sebelum suatu bisnis dijalankan perlu adanya dilakukan studi
kelayakan, yaitu :
1)
Menghindari resiko kerugian,
Untuk menghindari resiko kerugian di masa yang akan datang, karena
di masa yang akan datang terdapat ketidakpastian. Kondisi ini yang
dapat diramalkan akan terjadi atau memang dengan sendirinya terjadi
tanpa dapat diramalkan. Dalam hal ini fungsi studi kelayakan adalah
untuk meminimalkan resiko yang tidak kita inginkan baik resiko yang
dapat kita kendalikan maupun yang tidak dapat kita kendalikan.
2)
Memudahkan perencanaan,
Jika
dapat meramalkan apa yang akan terjadi pada masa yang akan
datang, maka akan mempermudah kita dalam melakukan perencanaan.
Perencanaan meliputi beberapa jumlah dana yang diperlukan, kapan
usaha akan dijalankan, dimana lokasi akan di bangun, siapa-siapa yang
melaksanakannya, bagaimana cara menjalankannya, berapa besar
keuntungan yang akan diperoleh, serta bagaimana mengawasinya jika
terjadi penyimpangan.
Word to PDF Converter | Word to HTML Converter