12
Sumber : Haryani 2001 yang dikutip oleh Dewi dalam bukunya
Komunikasi Bisnis (2007, h6)
Proses Komunikasi tersebut terdiri dari 5 (lima) tahap kegiatan,
yakni:
1.
Pengirim memiliki ide/gagasan
Komunikasi diawali dengan adanya ide/gagasan dalam pikiran
seseorang (pengirim) dan kemudian ingin menyampaikannya
kepada orang lain (penerima).
2.
Ide diubah menjadi pesan
Ide/gagasan yang ada dalam pikiran pengirim tidak mudah
dimengerti oleh orang lain. Agar dapat dimengerti atau
diterima dengan baik, ide/gagasan yang ada dalam pikiran
diubah menjadi pesan.
3.
Pemindahan pesan
Setelah ide/gagasan diubah menjadi pesan, tahap selanjutnya
adalah memindahkan pesan kepada penerima melalui berbagai
bentuk komunikasi (verbal, nonverbal, lisa, atau tertulis).
4.
Penerima menerima pesan
Penerima mengartikan atau menginterpretasikan pesan yang
diterima.
5.
Penerima pesan bereaksi dan mengirimkan umpan balik
Sebagai tanggapan atas pesan yang diterima, penerima akan
memberikan sinyal (misalnya mengangguk, tersenyum, atau
|