28
4. Animasi Dengan Tipe Object Sprite
Animasi ini menggunakan sprite sebagai pemeran utama sedangkan object lainnya
hanya background diam. Prosesnya adalah mebuat gambar sprite dengan latar belakang
warna hitam, lalu dibuat juga sprite yang sama tetapi berwarna hitam dan latar
belakangnya adalah warna tertinggi, kemudian ditempatkan dengan pertama-tama
menyimpan background yang akan ditimpa oelh sprite dan ditempatkan sprite dengan
Xor dan Ditimpa dengan warna tertinggi secara Xor.
5. Animasi Dengan Tipe Object Frame
Animasi ini menitik beratkan animasi yang dimainkan hanya pada sprite objectnya
saja, akan tetapi seluruh backgroundnya juga seolah-olah ikut digerakkan.
6. Metode Animasi frame
Metode ini adalah metode animasi yang mendukung tipe object frame. Karena
metode animasi dengan metode full-screen, maka frame yang tampil haruslah disiapkan
terlebih dahulu dalam bebera page sebelumnya. Karena hal tersebut maka pengambilan
gambarnya haruslah sangat cepat, sehingga tidak menjadikan animasi lamban dan
tersendat. Animasi frame ini haruslah menampilkan gambar fullscreen yang bergerak,
agar efek tersendat dari pergantian frame tidak menyolok.
7. Metode Animasi BitBlt
Metode animasi ini biasanya disebut sprite animation, array animation, blocked
animation, partial screen animation, snapshot animation atau arcade animation. Prinsip
dari metode ini adalah menyimpan image dan memainkan animasinya dalam bentuk
satu.
|