32
Secara virtual kamu tidak perlu pergi ke tempat tersebut atau menanyakkan pertanyaan
yang sama ke orang lain. Kamu hanya log in dari darimanapun kamu berada. Sehingga
Mitchell menklaim bahwa kita tidak dapat menyamakan ruang virtual dengan ruang fisik
yang kita rasakan.
Penggerakkan dalam ruang virtual
mempunyai arti yang berbeda. kamu dapat
menuju suatu tempat ke tempat yang lain dalam dunia maya hanya dengan mengikuti
link logical daripada arahan fisik. Emine,M.T(2008) Mengatakan bagaimana pun juga
kamu tidak bisa bergerak secara fisik, kamu hanya melompat dari satu benua ke benua
lain dengan menggunakan internet.
2. Pengalaman fisik dibandingkan dengan pengalaman digital
Pengalaman digital muncul dalam dunia maya. Dunia maya dapat dideskripsikan
sebagai lingkunan non fisik yang dihasilkan oleh teknologi computer. Gu dan Maher
(2007) dalam Emine,M.T(2008) menjelaskan untuk membedakakannya dari jaringan
teknologi lainnya adalah mempunyai karakterisitik tempat. Secara singkat,itu dapat
dikata sebagai ruang virtual
dimana manusia melakukan aktivitas pada level digital
daripada level murni pengalaman fisik
Emine,M.T(2008) mengatakan, pengalaman kita dalam dunia maya yang
ditingkatkan secara elektronik dan
diprogram oleh seseorang, untuk hal pengontrolan
tetap tidak sama dengan pengalaman yang kita alami dalam dunia nyata. Thompson IH
(2003)
dalam Emine,M.T(2008)
menyimpulkan bahwa, meskipun pada level tertentu,
pengalaman digital yang kita rasakan seperti nyata, sebenarnya mereka tidak nyata
secara fisik.
|