Start Back Next End
  
34
melibatkan  para desainer interior yang telah professional dalam bidangnya untuk
mengestimasi  dimensi ruang virtual. Percobaan ini tentunya mudah bagi mereka karena
mereka sudah sering melakukannya dalam lingkungan nyata.
B. Orientasi ruang
Daniel, H. (1992) cara seseorang untuk merasakan suasana ruang, sebagian
dipengaruhi oleh persepsi orang dari lokasi ruang dalam keseluruhan proyek. Berada di
kamar mewah lantai atas pada bangunan hotel tidak sama dengan berada di kamar
mewah lantai bawah pada hotel tersebut.
Ketika orang mengalami lingkungan baru, mereka tidak menyadari adanya
kehadiran seperti “mental map”. Mental map dapat sebutkan juga sebagai cognitive map
yang merupakan cara untuk menyimpan informasi spasial dalam memori. Ini merupakan
mekanisme bertahan hidup, dimana kita diijinkan untuk menemukan jalan dalam
lingkungan yang asing.
Untuk mengukur persepsi orang secara akurat dalam keseluruhan layout di
lingkungan virtual
adalah mempelajari cognitive map
bentuk mereka dalam ruang.
Pendekatan untuk mengukur cognitive map adalah bertanya kepada orang untuk sketsa
denah. Canter (1977) Mengatakan ini merupakan metode informasi yang kaya untuk
mengukur pengertian orang dalam ruang. Yang termasuk ukuran dari setiap ruang
individu, lokasi mereka yang berhubungan satu dengan lainnya secara detail.
Permasalahan utama dalam pengukuran tersebut adalah orang bisa saja akurasi
dalam cognitive map tetapi sulit menuangkan informasi tersebut dalam kertas,
dikarenakan sebagian dari mereka mempunyai kesulitan dalam menggambar denah,
sehingga data yang didapatkan kurang akurat.
Word to PDF Converter | Word to HTML Converter