Start Back Next End
  
26
Gambar 2.9Critical Success Factor(Parmenter, 2010)
Pada Gambar 2.9 Menunjukkan kaitan antara CSF dan KPI, dimana visi / misi /
nilai sebuah organisasi diturunkan menjadi strategi untuk setiap departemen dalam
perusahaan. Dan dari strategi yang telah diturunkan maka setiap departemen
memiliki CSF masing-masing, yang kemudian turun lagi menjadi KPI. Apabila CSF
tepat maka akan mudah bagi sebuah perusahaan mencapai sukses.
2.8
Key Performance Indicator
KeyPerformance
Indicatormerupakan pengukuran yang digunakan untuk
membantu organisasi dalam mengukur kinerja untuk mencapai tujuan organisasi.
Pendapat tersebut diperkuat oleh(Parmenter, 2010), KPI menampilkan serangkaian
pengukuran yang fokus terhadap aspek dari kinerja organisasi yang paling kritis
untuk kesuksesan organisasi saat ini dan di masa depan.
Terdapat beberapa
karakteristik dari KPI yaitu : 
a.
Pengukuran nonfinancial(tidak dinyatakan dalam dolar, yen, pound, Euro, dll).
b.
Sering diukur(misalnya, harian atau 24/7).
c.
Ditindak lanjuti oleh CEO dan tim manajemen senior.
d.
Memahami pengukuran dan diperlukan tindakan perbaikan
oleh semua
karyawan.
e.
Ikatan tanggung jawab kepada individu atau tim.
Word to PDF Converter | Word to HTML Converter