Start Back Next End
  
34
2.2.11
Javascript
JavaScript adalah bahasa pemrograman dari Web (David Flanagan,
2011). Mayoritas dari web
modern menggunakan JavaScript, dan semua
browserweb
memiliki interpreter JavaScript, membuat JavaScript adalah
bahasa yang paling sering digunakan. JavaScript adalah bahasa
pemrograman tingkat tinggi dan dinamis yang cocok untuk tipe
pemrograman Object Oriented atau Functional. JavaScript mengikuti
syntax Java. Meskipun nama JavaScript mirip dengan Java, kedua bahasa
pemrograman ini tidaklah sama. JavaScript
dibuat oleh NetScape pada
awal kehadiran Web, secara teknis, JavaScript
adalah sebuah merek
dagang dari Sun Microsystems (sekarang Oracle) yang digunakan untuk
mendeskripsikan implementasi NetScape (sekarang Mozilla) atas bahasa
pemrograman tersebut.
2.2.12
PhoneGap
Menurut Rohit dan Yogesh (Beginning PhoneGap, 2012),
PhoneGap
adalah sebuah framework
aplikasi HTML5 yang digunakan
untuk mengembangkan aplikasi melalui teknologi web. Ini berarti
pengembang aplikasi dapat mengembangkan aplikasi smartphone
dan
tablet dengan kemampuan HTML, CSS, dan JS yang ada. Dengan
PhoneGap, pengembang aplikasi tidak perlu mempelajari bahasa seperti
Objective-C untuk iPhone.
Aplikasi yang dikembangkan menggunakan PhoneGap
merupakan
aplikasi hybrid. Aplikasi tersebut tidaklah murni berbasis
JavaScript/HTML, ataupun dikembangkan oleh bahasa pemrograman
spesifik. Bagian dari aplikasinya, terutama pada bagian UI dan logika,
berbasis HTML/JavaScript. Sebagian sisanya digunakan untuk
berkomunikasi dengan perangkat berbasis bahasa asli platform tersebut.
PhoneGap
menyediakan sebuah jembatan dari dunia JavaScript
menuju
dunia platform tersebut, yang memungkinkan API JavaScript
untuk
mengakses dan mengontrol perangkat.
Word to PDF Converter | Word to HTML Converter