Home Start Back Next End
  
8
akan digunakan untuk menjalankan perkerjaan tersebut. Kebebasan yang
dimiliki individu dalam melakukan pekerjaannya membuat pekerjaan
tersebut memiliki nilai yang tinggi dibandingkan yang lain.
5.
Umpan balik (feedback)
Tingkat sampai mana pelaksanaan aktivitas kerja membuat seseorang
individu mendapatkan informasi yang jelas dan langsung mengenai
keefektifan kinerjanya. Suatu pekerjaan akan memiliki nilai tinggi dalam
umpan balik yang jelas mengenai kinerja individu yang menyelesaikan
pekerjaan tersebut.
2.1.2
Reward System
2.1.2.1 Pengertian Reward System
Suatu organisasi memberikan imbalan kepada karyawan sebagai
bentuk timbal balik yang diberikan atas kinerja yang diberikan oleh
karyawan. Imbalan yang diberikan oleh organisasi merupakan hak dari
setiap karyawan dalam organisasi yang telah memberikan kinerja mereka.
Hak itu harus diberikan oleh organisasi sebagai bentuk apresiasi atas kinerja
karyawan. Selain itu, organisasi memberi imbalan kepada karyawan untuk
mencoba memotivasi kinerja mereka dan mendorong loyalitas dan retensi.
Penghargaan organisasi memiliki sejumlah bentuk yang berbeda meliputi
uang (gaji, bonus, insentif), penghargaan, dan tunjangan.
Uang telah lama dipandang sebagai penghargaan dan
untuk beberapa
orang hal itu lebih penting daripada apapun yang diberikan perusahaan.
Word to PDF Converter | Word to HTML Converter