63
Gambar 2.2 Pengaruh Isi Media
Menurut McQuail, berbagai tekanan, hambatan, dan tuntutan yang membatasi
gerak media tidak seluruhnya bersifat negatif
tetapi dapat juga bersifat positif yang
justru menjadi sumber pembebasan (misalnya, kebijakan pemerintah yang
melindungi kebebasan media dari tekanan), dengan kata lain tekanan yang diterima
media sebagai suatu yang wajar bahkan perlu.
Organisasi
yang tidak menerima
tekanan justru menunjukkan bahwa media tersebut dipandang tidak penting oleh
masyarakat, atau seperti yang dikemukakan McQuail Lack of external pressure
would probably indicate social marginality or insignificane. (Morissan, 2008:249)
Berdasarkan gagasan Engwall (1978), McQuail mengidentifikasi adanya lima
jenis hubungan atau relasi yang perlu diteliti lebih lanjut untuk mendapatkan
pemahaman mengenai berbagai kondisi yang memengaruhi kegiatan organisasi
media dan peran komunikator massa di dalamnya. Kelima jenis hubungan atau relasi
tersebut antara lain : 1)
hubungan media dengan masyarakat; 2) hubungan dengan
pemilik, klien, pemasok; 3) dengan kelompok penekan; 4) internal organisasi; dan 5)
hubungan media dengan audien. (Morissan, 2008:250)
Kelima hal di atas memberikan pengembangan bahasan khusus mengenai
hubungan media massa dengan tujuh pihak berpengaruh dan menjelaskan bagaimana
kekuatan masing
masing saling berinteraksi dengan media massa, adapun ketujuh
pihak tersebut yaitu : (Morissan, 2008:250)
1.
Penguasa/ pemerintah.
2.
Masyarakat umum.
3.
Kelompok penekan.
4.
Pemilik.
5.
Pemasang iklan.
|