Home Start Back Next End
  
Menurut  Management  Study  Guide  (2009) ,  hubungan  dengan 
pelanggan  adalah  hubungan  dua  pihak  yang  saling  berinteraksi  ataupun 
bertransaksi  dalam  keadaan  saling  menguntungkan  dan  keduanya  memiliki 
kepentingan  bersama.  Terdapat  dua  atribut  yang  penting  dalam  hubungan 
konsumen  dan  perusahaan  yaitu  kepercayaan  dan  komitmen.  Kepercayaan 
mencakup hal seperti kepercayaan diri dan rasa aman dalam hubungan antara 
pelanggan dengan perusahaan. Rasa kepercayaan pelanggan dapat dilihat saat 
transaksi  yang  dilakukan  oleh  pelanggan  secara  berulang-ulang  dan  produk 
yang dijual sesuai  dengan  yang  dipromosikan.  Sedangkan  komitmen  adalah 
hasil  dari  kepercayaan  yang  telah  muncul dan dapat  dibangun dalam  waktu 
yang panjang. Perusahaan dapat membuat Loyalty Program yang merupakan 
bentuk dari komitmen.  
Menurut Hunter (2008) ada lima tipe konsumen, yaitu: 
1.  Loyal Customers 
Tipe  konsumen  yang  jumlahnya  tidak  banyak  dari  total  keseluruhan 
jumlah  konsumen,  tetapi  pemasukan  yang  didapat  dari  mereka  bisa 
mencapai  50%  dari  total  pendapatan  karena  loyalitas  dan  kesediaan 
mereka untuk membeli produk dari brand yang sama.  
2.  Discount Customers 
Tipe  konsumen  yang  sering  mengunjungi  tempat  penjualan  namun 
pembelian  mereka  didasari  oleh  harga,  dan  transaksi  umumnya 
dilakukan pada saat sedang ada potongan harga. 
28 
Word to PDF Converter | Word to HTML Converter